Spesialis Wisata Kuliner Malam Bogor - Wisata kuliner Bogor memang tidak akan pernah ada matinya, pasalnya selain menyuguhkan wisata sejarah maupun hiburan 24 Jam Nonstop, namun kuliner nya pun tidak mau kalah. Banyak resto ataupun jajanan dijajakan sepanjang jalan Kota Bogor atau Kabupaten Bogor, dan Kulineri.com akan menawarkan kepada kamu beberapa kuliner pilihan kami. Sebelum membaca Spesialist Wisata Kuliner Malam Bogor, mungkin kamu perlu baca ini terlebih dahulu:
http://www.kulineri.com/2015/03/25-tempat-wisata-kuliner-bogor-terupdate.html
1. Wisata Kuliner Malam Pemda Cibinong
Wisata Kuliner Malam Pemda Cibinong |
Wisata Kuliner Malam Pemda Cibinong - Siapa sih yang tidak tahu dengan daerah satu ini? dinamakan Pemda Cibinong karena didaerah ini sebagai pusat pemerintahan di daerah Kabupaten Bogor. Selain sebagai pusat pemerintahan, saat ini Pemda Cibinong menjadi tempat wisata kuliner favorite bagi masyarakat Kab. Bogor. Setelah diberlakukannya jam kuliner oleh pemda setempat yang di mulai dari jam 16.00 WIB hingga larut malam, membuat tempat ini seolah tidak ada matinya.
Jajanan dengan konsep street food terkadang dilabeli dengan nama-nama unik seperti Mie RAMPOK (Ramen Depok) atau Mie RAMBO (Ramen Bogor), dan untuk segi rasa pun cukup bervariasi. Beberapa hal unik yang perlu kamu coba seperti olahan Tutut (sejenis kerang sawah), wedang jahe, sosis bakar, surabi dan pancake. Selain jajanan street food, kamu pun bisa menikmati Wisata kuliner pemda Cibinong dari CCM (Cibinong City Mall) dengan aneka resto ternama serta memiliki view tempat yang cozy.
2. Wisata Kuliner Malam Taman Kencana
Wisata Kuliner Malam Taman Kencana |
Wisata Kuliner Malam Taman Kencana - Tempat kuliner satu ini sangat digandrungi kaula muda. Berada di pusat Kota Bogor, kawasan wisata kuliner ini didominasi cafe dan resto dengan menu makanan tradisional maupun internasional. Meskipun kawasan wisata ini buka dari siang hari namun ketika malam hari suasana cafe atau resto menjadi lebih indah dan temaram dari cahaya redup warna warni lampu. Di kawasan ini terdapat aneka resto terkenal seperti MP, DBC, Warung Taman, Pia Apple Pie atau Klapetart Huinz
3. Wisata Kuliner Malam Pakuan Bogor
Wisata Kuliner Malam Pakuan Bogor |
Wisata Kuliner Malam Pakuan Bogor - Sama seperti Taman Kencana, kawasan wisata kuliner di daerah Pakuan Bogor didominasi oleh cafe dan resto. Ada banyak resto yang populer di kota Bogor membuka cabangnya disini seperti Momo milk dan Kedai Kita Pizza kayu bakar. Selain itu ada juga resto dan cafe lainnya seperti Delima, De'leuit atau Manjare Cafe
4. Wisata Kuliner Malam Bantarjati Bangbarung
Wisata Kuliner Malam Bantarjati Bangbarung |
Wisata Kuliner Malam Bantarjati Bangbarung - Sepanjang Jalan Pajajaran dipenuhi aneka tempat kuliner mulai dari kaki lima hingga restoran atau kafe. Berbelok arah sedikit dari arah pajajaran ada kawasan wisata kuliner terkenal lainnya bertepat di jalan bangbarung (JL. H Ahmad Sobana) atau bantarjari. Disini, aneka kuliner sangat beragam mulai dari kedai, resto bahkan warung. Beberapa Baso terkenal ada disini seperti Baso seseupan, Baso gulung, baso atom dan banyak varian baso lainnya. Bisa dibilang kawasan wisata kuliner disini cukup lengkap mulai dari minuman seperti sop duren, aneka cemilan, franchise dan olahan bebek, ayam bahkan steak tersedia lengkap.
Artikel Kuliner Spesialis Wisata Kuliner Malam Bogor ini dibuat oleh Kuliner Indonesia di www.kulineri.com
Keyword : Kuliner Bogor, Kuliner Malam Bogor, Pajajaran, Bangbarung, Bantarjati, Taman Kencana, Restoran, Kaki lima, Romantis, Pemda Cibinong, Streetfood, Tempat wisata Kuliner Bogor